Jasa Event OrganizerOutbound saat ini sedang menjadi daya tarik tersendiri bagi banyak orang untuk mengisi waktu luang atau berlibur yang dimiliki. Banyaknya jasa outbound yang terus berkembang hingga sekarang membuktikan popularitas kegiatan ini. Outbound tidak hanya sekadar mengisi waktu berlibur; kegiatan ini juga memberikan banyak manfaat bagi setiap individu yang terlibat. Karena semakin digemari oleh banyak orang, kegiatan serupa, yaitu outing, juga semakin populer. Meskipun terlihat mirip, outbound dan outing jelas berbeda. Berikut ini beberapa perbedaan antara outbound dan outing.

Outbound

Outbound adalah kegiatan atau permainan yang perusahaan atau komunitas selenggarakan, biasanya di alam terbuka. Karena dilaksanakan di luar ruangan, outbound mencakup berbagai rangkaian kegiatan. Selain itu, outbound sering melibatkan aktivitas yang dapat memacu adrenalin.

Credit: highlandexperience

Pada kegiatan outbound, setiap peserta akan dilatih rasa kemandiriannya, rasa empati, teamwork, komunikasi, leadership, manajerial, dan lainnya. Semua hal tersebut dilakukan melalui aktivitas games dalam rangkaian kegiatan outbound. Secara umum, beberapa bentuk kegiatan outbound meliputi permainan strategi, brain games, ice breaking, fun games, team building, dan lainnya. 

Outbound memiliki berbagai manfaat dan tujuan yang signifikan. Pertama, outbound mengasah keterampilan interpersonal antar pekerja, yang sangat penting dalam lingkungan kerja. Selain itu, kegiatan ini meningkatkan kemampuan kerjasama antar pekerja, yang membantu tim bekerja lebih efektif.

Outbound juga berfokus pada pengembangan kemampuan kepemimpinan setiap pekerja, sehingga mereka dapat memimpin dengan lebih baik. Selain itu, outbound membangun komunikasi yang lebih baik di antara anggota tim dan memupuk rasa kerjasama antar pekerja. Terakhir, outbound meningkatkan motivasi setiap pekerja, yang berdampak positif pada produktivitas dan semangat kerja.

Credit: highlandcamp

Beberapa contoh aktivitas outbound sederhana sebagai berikut:

Spider Web

Terdapat rintangan tali atau jaring yang dibentuk dan setiap peserta harus melewati jaring atau tali tersebut tanpa tersentuh. Oleh karena itu, dibutuhkan kemampuan team work yang baik. 

Rafting

Mirip dengan arung jeram, rafting adalah bentuk olahraga dengan menelusuri aliran air yang deras dan menurun. 

Paintball

Paintball merupakan olahraga berkelompok yang mengharuskan saling memberi aba-aba dan bekerjasama. 

Rope Course

Memacu adrenalin dengan melintasi lintasan yang berada di ketinggian harus mencoba wahana rope course satu ini. 

Offroad

Aktivitas outbound lainnya adalah offroad yang paling sering dilakukan. Offroad dapat memacu adrenalin karena memerlukan kerjasama dan konsentrasi yang baik. 

Baca juga: Hal-hal yang Harus Dipersiapkan Sebelum Acara Corporate Gathering

Outing

Serupa namun berbeda, outing juga melibatkan kegiatan di luar ruangan atau alam terbuka. Seperti outbound, perusahaan atau komunitas sering menyelenggarakan outing sebagai salah satu aktivitas mereka. Namun, yang membedakan outing dengan outbound adalah aktivitas dalam outing tidak terlalu berat atau terkesan sangat sederhana.

Outing lebih menekankan pada aktivitas untuk menghabiskan waktu bersama satu sama lainnya. Kegiatan outing juga sering dilakukan di akhir tahun bersama dengan rapat tahunan perusahaan atau organisasi dan lainnya. 

Credit: surfoffice

Jika kamu melakukan outbound dengan cara bermalam di tempat penginapan yang tidak biasa atau di alam terbuka, aktivitas tersebut seringkali melibatkan pengalaman yang berbeda. Sebaliknya, outing biasanya dilakukan dengan menginap di hotel atau villa. Namun, kamu tetap akan melakukan aktivitas di alam terbuka atau di luar ruangan. Contoh aktivitas yang umum dilakukan dalam outing adalah karaoke, membakar jagung, ice breaking, dan lainnya. 

Dari outing, kamu dapat menarik beberapa manfaat dan tujuan yang signifikan. Pertama, outing mempererat hubungan antar peserta dengan memberikan kesempatan untuk berinteraksi di luar konteks kerja. Selain itu, outing meningkatkan kemampuan komunikasi antara peserta, memungkinkan mereka untuk berbicara dan berkolaborasi lebih efektif.

Outing juga memberikan kesempatan bagi semua untuk terlepas dari pekerjaan sejenak, yang membantu mengembalikan semangat dan energi mereka. Selanjutnya, outing membangun hubungan yang lebih baik di antara peserta, memperbaiki emosional mereka, dan membentuk tim yang lebih solid.

Credit: Jurnal

Beberapa contoh aktivitas outing sederhana sebagai berikut:

Berwisata olahraga air

Kamu dapat mengunjungi banyak tempat wisata olahraga air bersama rekan kerja sebagai salah satu bentuk aktivitas outing sederhana.

Mendaki bukit

Tidak perlu mendaki gunung yang tinggi, kamu bersama rekan kerja dapat melakukan aktivitas Mendaki bukit yang tidak terlalu tinggi. 

Acara barbeque

Banyak orang melakukan acara barbeque sederhana saat outing sambil berbincang hangat satu sama lain.

Mengunjungi tempat wisata kuliner

Kegiatan outing ternyata dapat dilakukan dengan berburu kuliner loh. Hal ini secara tidak langsung dapat membuat kita mengetahui kesukaan satu sama lainnya.

Outbound dan outing memang serupa, tapi faktanya kedua kegiatan tersebut jelas berbeda. Walau berbeda, outbound dan outing sama-sama memberikan manfaat serta tujuan baik bagi seluruh pesertanya. Outbound dan outing juga sama-sama seru melalui rangkaian aktivitas di dalamnya. Sudah merencanakan kegiatan outbound atau kegiatan outing nih? 

Leave a Reply

Your email address will not be published.